Miliki Anak Kecil Jadi Sungkan Berhubungan Intim dengan Pasangan Anda? Ini Cara Aman Agar Tak Ketahuan

Saat memiliki anak kecil biasanya akan tidur bertiga bersama orangtuanya.

Foto ilustrasi

Meski jadi idaman orangtua bisa tidur dengan anak, namun di sisi lain kehidupan ranjang bisa jadi terancam.

Biasanya suami istri jadi enggan berhubungan intim karena takut ketahuan anak.

Ada perasaan berdebar bila anak terbangun atau menangis ketika berhubungan, sehingga lama kelamaan bisa menurunkan gairah ranjang.

Bila dibiarkan berlarut-larut tentunya ini tidak baik untuk kehidupan rumah tanggamu, Moms.

Lalu, bagaimana cara mengatasinya? Berikut ulasannya dikutip dari parents.com:

Mencari pengasuh

Tak ada salahnya Moms mencari pengasuh meski untuk sementara waktu.

Bisa jasa babysitter, atau keluarga untuk menitipkan Si Kecil.

Moms dan Dads bisa memanfaatkan waktu untuk berkencan selagi anak diasuh keluarga atau babysitter.

Bila sudah cukup umur beri anak kamar sendiri.

Sebaiknya latih anak untuk tidur sendiri sejak usia 3 tahun.

Bila anak sudah bisa tidur sendiri, maka buat kamar senyaman mungkin agar anak betah dan merasa aman.

Kadang kala ada kondisi anak tidur bersama orangtuanya, misal saat anak sakit atau mengalami mimpi buruk.

Namun, pastikan anak kembali tidur sendiri bila kondisi sudah membaik.

Mengunci pintu

Ini adalah hal penting dalam membuat perasaan aman saat berhubungan intim.

Anak-anak sering kali langsung membuka pintu tanpa memberikan aba-aba terlebih dahulu.

Dengan mengunci pintu, Moms dan Dads akan memiliki waktu menghentikan aktivitas dan mencari pakaian kemudian menemui anak.

Tidur tepat waktu

Saat memiliki anak kecil, maka aktivitas Moms akan semakin padat.

Mulai dari mengurus pekerjaan, rumah, suami, dan anak bukanlah perkara mudah.

Bisa saja Moms mengerjakan pekerjaan hingga tengah malam.

Ada suatu masa dalam pernikahan ketika tidak ada kata terlambat untuk seks.

Kini, karena memiliki anak kecil maka mengutamakan istirahat jadi salah satu hal yang baik.

Dengan tidur lebih awal, Moms dan Dads bisa melakukan hubungan di dini hari dimana tubuh sudah segar usai tidur sesaat.

Bicarakan sesuatu selain tentang anak

Seks bukan hanya sekedar kesempatan.

Ini tentang berhubungan kembali dengan pasangan, dan Moms harus tetap terhubung dengan suami selagi ada kesempatan.

Terkadang Moms dan Dads butuh waktu membicarakan mengenai kehidupan berdua.

Moms dan Dads perlu ingat bahwa kita adalah pasangan pertama dan terpenting, bahwa Moms dan Dads saling mencintai, dan inilah alasan utama Moms dan Dads ingin berhubungan seks.***nakita

Posting Komentar