Enam Wakil Indonesia ke 16 Besar Malaysia Open

Kabar Karawang - Wakil Indonesia telah menyelesaikan perjuangan di babak 32 besar Malaysia Open 2024. Dari 11 wakil yang berlaga, tersisa enam yang akan bertanding di babak kedua atau 16 besar.

Di hari kedua babak 32 besar, ada lima wakil yang bertanding, Rabu (10/1/2024). Tiga berhasil meraih tiket babak selanjutnya, sedangkan dua wakil terpaksa menelan kekalahan.

Wakil pertama yang lolos ke 16 besar pada Rabu adalah Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja. Dejan/Gloria memenangkan duel sengit lawan Marcus Ellis/Lauren Smith dengan skor 21-11, 19-21, 21-19.

Enam Wakil Indonesia ke 16 Besar Malaysia Open

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan lalu menyusul langkah Dejan/Gloria. Ahsan/Hendra sukses mengalahkan Akira koga/Taichi Saito dengan skor 21-18, 21-15.

Wakil terakhir Indonesia yang berhasil meraih kemenangan di Malaysia Open 2024 hari ini adalah tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung. Jorji yang ditantang wakil Jepang, Natsuki Nidaira, harus melewati laga tiga gim sebelum akhirnya menang, 20-22, 21-18 dan 21-14.

Sementara dua wakil Indonesia yang gugur hari ini adalah Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari. Fikri/Bagas takluk kepada unggulan kedua asal India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, 18-21 dan 19-21.

Sedangkan Rinov/Pitha menyerah kepada pasangan Denmark, Mathias Thyrri/Amalie Magelund, 17-21 dan 14-21. Dengan tambahan tiga wakil hari ini, total Indonesia mengirimkan enam wakil ke babak 16 besar Malaysia Open 2024.

Pada hari pertama babak 32 besar Malaysia Open 2024, Selasa (9/1/2024) telah ada tiga wakil Indonesia yang lolos. Mereka adalah Anthony Sinisuka Ginting, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, serta Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Sayang, kiprah tiga wakil Indonesia itu tak diikuti Jonatan Christie yang menduduki unggulan keenam nomor tunggal putra. Jojo gugur prematur usai kalah 21-12, 18-21, 16-21 ketika bersua Kidambi Srikanth (India) dalam laga yang digelar Selasa (9/1/2024).

Babak 16 besar Malaysia Open 2024 sendiri akan belangsung di Axiata Arena, Kamis (11/1/2024). Enam wakil Indonesia akan berusaha merebut tiket babak perempat final turnamen super 1000 itu. (PK)


Berikut Daftar 6 Wakil Lolos ke 16 Besar Malaysia Open 2024 :

1. Anthony Ginting

2. Gregoria Mariska Tunjung

3. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto

4. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

5. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati

6. Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja

Posting Komentar