Satpol PP Garuk Gepeng Sekitar Kota Karawang

Belasan Anggota Pol PP dari Markas Komando (Mako) terjun lapangan menjaring puluhan gepeng, mulai pengemis, waria hingga pengamen di pusat Kota Karawang, Selasa (12/1). 


Hasil dari penggarukan di 6 titik lokasi lampu merah karawang kota, di dapati 31 Gepeng berhasil di amankan dan di evakuasi para petugas.


Sekretaris Satpol PP Karawang Agus Sanusi kepada awak media mengatakan, dalam operasi yang dilakukan terjaring 31 gepeng di 6 titik seputaran lampu merah di Karawang kota. Dari jumlah itu, 27 gepeng ber KTP Karawang dan 4 diantaranya berasal dari luar Karawang. 


Mereka, berhasil di amankan dan langsung di evakuasi langsung ke aula Mako Pol PP Karawang untuk di bina. "Sementara masih di tampung di aula sat pol pp, mereka jumlahnya mencapai 31 orang, " Katanya.


Menurut rencana, hasil penggarukan gepeng tersebut, akan di bina langsung Bupati Karawang, dr Cellica Nurachadiana.***
Posting Komentar