Update Corona di RI 21 Juli: 89.869 Positif, 48.466 Sembuh, 4.320 Meninggal

Pemerintah hari ini kembali mengumumkan update corona di Indonesia. Dalam data yang dikeluarkan Kementerian Kesehatan, terdapat penambahan 1.655 kasus positif virus corona baru.

Jumlah ini diperoleh dari pemeriksaan spesimen sebanyak 22.262 dalam 24 jam terakhir.
Penambahan kasus positif corona di Indonesia hari ini dibarengi dengan penambahan pasien meninggal sebanyak 81 orang. Sehingga, total sudah pasien yang meninggal sebanyak 4.320 jiwa, dari total yang terkonfirmasi positif.
Kabar baiknya, pasien corona yang sembuh juga menunjukkan meningkat. Hari ini dilaporkan penambahan 1.489 pasien sembuh, sehingga kini totalnya jadi 48.466 orang.
Vaksin Corona Siap Edar Awal 2021
Kabar baik datang dari vaksin corona yang siap beredar di Indonesia pada awal 2021. Saat ini, vaksin corona sedang dalam tahapan persiapan uji klinis tahap tiga dan direncanakan selesai Januari 2021.
Ketua Pelaksana Komite Penanganan COVID-19, Erick Thohir, meminta masyarakat tidak melonggarkan protokol kesehatan ketat sampai vaksin siap diedarkan.
"Karena kita ketahui bahwa vaksin baru bisa beredar di awal tahun depan, jadi dari sekarang sampai awal tahun depan penting sekali disiplin yang ada di masyarakat," ujar Erick.**
Posting Komentar