Mendadak Viral, Simak Profil Mayor Teddy Ajudan Prabowo

 Sosok Mayor TNI Teddy Indra Wijaya mendadak ramai diperbincangkan, karena fotonya viral menghadiri debat perdana capres-cawapres. Teddy adalah ajudan pribadi Capres Prabowo Subianto,  hadir dalam acara debat capres-cawapres, Selasa (12/12/2023), di Kantor KPU RI, Jakarta.

Mayor Teddy

Dalam foto yang beredar, Teddy turut menggunakan kemeja biru muda identik dengan timses capres-cawapres nomor urut 2. Atas kejadian tersebut, netralitas Mayor Teddy sebagai prajurit TNI dipertanyakan publik.

Mengutip dari beberapa sumber terpercaya, Mayor Inf Teddy Indra Wijaya merupakan seorang perwira TNI. Mayor Teddy bertugas menjadi ajudan Menhan RI sejak tahun 2020.

Mayor Teddy tercatat sebagai alumni dari SMA Taruna Nusantara, Magelang. Lulus SMA, Mayor Teddy menempuh pendidikan di Akademi Militer dan lulus tahub 2011.

Pada tahun 2014-2019, Mayor Teddy ditugaskan sebagai asisten ajudan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Mayor Teddy menjadi asisten ajudan Presiden Jokowi saat masih berpangkat Letnan Satu (Lettu).

Seusai bertugas menjadi asisten ajudan Presiden Jokowi, Mayor Teddy melanjutkan pendidikan militernya di Amerika Serikat. Tepatnya, di US Army Infantry School di Fort Benning.

Mayor Teddy menjalani program sekolah pasukan paling elite di Angkatan Darat AS yaitu Ranger School. Program ini telah menghasilkan lulusan US Army Ranger bagi Resimen Ranger ke-75.

Saat menempuh pendidikan di Negeri Paman Sam, Mayor Teddy berhasil memperoleh gelar Tab Ranger. Mayor Teddy berhasil mengukir namanya sebagai prajurit TNI asal Indonesia yang berhasil meraih Tab Ranger.

Gelar Tab Ranger, sebelumnya juga didapatkan oleh Jenderal TNI (Purn) Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Kemudian, Letjen TNI (Purn) Hotmangaraja Panjaitan, Letjen TNI (Purn) Nugroho Widyatomo, dan Letjen TNI (Purn) Syaiful Rizal .

Lalu, Mayor Teddy menyelesaikan pendidikan militernya di AS pada November 2019. Setelah lulus, dia berhasil memperoleh predikat International Honor Graduate di antara 185 siswa.

Tidak hanya itu, Mayor Teddy juga dianugerahi Commandant List Award (20 persen teratas bidang Akademik). Dan Gold APFT (Army Physical Fitness Test dengan nilai sempurna 100 persen).

Sementara di lain tempat, Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran Meutya Viada Hafid memberikan penjelasan soal pakaian Mayor Teddy Indra Wijaya. Menurutnya, ia menjalankan tugas mengawal kegiatan Menteri Pertahanan berlangsung Debat Capres pertama. 

"Sebagai ajudan, dia akan selalu melekat. Mengenai pakaian Teddy yang berwarna sama dengan anggota Tim Kampanye Prabowo-Gibran saat Debat Capres pertama, hal ini dalam rangka cover dengan tujuan pengamanan," kata Meutya kepada wartawan di Jakarta, Rabu (20/12/2023).

"Ketika ada serangan, dia akan melindungi pimpinannya dari berbagai risiko dan ancaman serangan. Mayor Inf Teddy Indra Wijaya tidak terdaftar sebagai tim kampanye Prabowo-Gibran." 

"Saat itu, dia bertugas sebagai pengamanan Menteri Pertahanan RI. Institusi Mabes TNI telah memutuskan tidak ada aturan yang dilanggar oleh Mayor Inf Teddy Indra Wijaya," kata Meutya lagi.

Sebelumnya, Bawaslu telah memberikan keterangan soal kehadiran Mayor Teddy Indra Wijaya saat Debat Capres pertama di KPU. Bawaslu menegaskan Mayor Teddy bukan bagian dari tim kampanye Capres nomor urut 2, melainkan dalam kapasitas petugas pengamanan.(*)

Posting Komentar