Hasil SKD CPNS Harusnya Diumumkan 17-18 Oktober 2021, Begini Cara Cek di SSCASN

Situasi pandemi COVID-19 menyebabkan pelaksanaan rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2021 harus mengalami penyesuaian. Saat ini tahap rekrutmen tersebut pun mencapai Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) yang diselenggarakan dengan metode Computer Assisted Test Badan Kepegawaian Negara (CAT BKN) serta dengan protokol kesehatan COVID-19 yang ketat.

Yang menjadi pertanyaan berikutnya, kapan hasil SKD ini akan diumumkan? Bila merujuk pada jadwal yang disampaikan di Surat Edaran Kepala BKN Nomor 5587/B-KS.04.01/SD/K/2021, maka seharusnya hasil SKD CPNS diumumkan pada 17-18 Oktober 2021 mendatang.

Meski jadwal tersebut belum pasti, peserta juga harus memahami bagaimana cara mengakses hasil SKD-nya masing-masing. Serupa dengan pengumuman hasil seleksi administrasi, hasil SKD pun akan diumumkan secara daring di akun SSCASN masing-masing.

Caranya adalah peserta dengan mengakses akun SSCASN masing-masing di https://sscasn.bkn.go.id dan memasukkan NIK serta kata sandi masing-masing. Lalu untuk masyarakat umum, mengutip Kompas, bisa mengakses hasilnya di laman SSCASN juga.

Caranya adalah mengakses https://sscasn.bkn.go.id lalu memilih menu "Layanan Informasi". Lalu klik "Hasil SKD CPNS", kemudian informasi terkait akan otomatis ditampilkan oleh sistem.

Sedangkan bila merujuk pada mekanisme tahun sebelumnya, maka hasil SKD disertai keputusan lolos ke tahap Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS atau tidak akan disediakan juga oleh instansi yang dilamar. Caranya cukup dengan mengakses laman resmi instansi terkait.

Hasil SKD CPNS Harusnya Diumumkan 17-18 Oktober 2021, Begini Cara Cek di SSCASN

Di sisi lain, Kepala Biro Humas, Hukum, dan Kerja Sama BKN, Satya Pratama pun memberikan bocoran terkait kapan hasil SKD akan diumumkan. "Masih (sesuai jadwal). Setelah pelaksanaan SKD selesai, akan diumumkan di SSCASN dan kanal resmi Kementerian/Lembaga dan instansi," kata Satya kepada Kompas, Kamis (14/10).

Dengan demikian sejauh ini belum ada kepastian apakah hasil SKD akan diumumkan sesuai jadwal di SE BKN, yakni pada 17-18 Oktober 2021. Sebab SKD untuk peserta rekrutmen CPNS 2021 di luar negeri baru akan dimulai pada 26 Oktober mendatang.(****)

Posting Komentar