Perangkat Desa di Kabupaten Karawang Masuk Kepesertaan BPJS Kesehatan

DPMD Karawang mengkonfirmasi bahwa mulai di triwulan II pencairan Penghasilan Tetap (Siltap) ADD perangkat desa (Kades, Sekdes, Bendahara, Kaur dan Kadus_red) akan ada pemotongan untuk setoran perdana jaminan BPJS Kesehatan (Mei - Juni).
BPJS KESEHATAN


Namun, sampai akhir Mei ini, DPMD mencatat baru 353 perangkat dari 59 Desa yang sudah terinput kepsertaannya.

Staff Bidang Pemdes DPMD Karawang, Nunu Nugraha mengatakan, baru 353 perangkat desa dari 59 desa yang sudah masuk kepsertaan di BPJS Kesehatan, sehingga memungkinkan pemotongan itu akan dilakukan di siltap ADD Triwulan II ini. Pemotongan untuk jaminan kesehatan itu, besarannya adalah 5 persen dari UMK, dengan rincian 4 persen oleh pemberi kerja (APBD) dan 1 persen dari Siltap (Intercept) sebagaimana Permendagri Nomor 119.

Sehingga, sebut Nunu, jika di nominalkan per 1 jiwa perangkat desa setorannya adalah Rp47.983, atau Rp239.916 untuk tanggungan 1 perangkat 1 istri dan 3 anak. "Jadi 4 persen diambil dari pemberi upah (APBD) dan 1 persen dari siltap, atau sekitar Rp47.983 perjiwa, " Katanya.

Bagi yang sudah terdaftar, sambungnya berarti yang di potong pada trwiulan 2 adalah Mei - Juni, sementara yang belum terdaftar maka menyusul di Trwiulan 3 dengan setoran perdana mulai Juli 2021. "Kita memaklumi ada beberapa yang belum daftar, karena memang perangkat desa masih ada yang validasi. Sementara daftar itu nanti dengan data nominatif dan nama perangkat desanya, " Katanya.

Pengurus Apdesi Karawang, H Udin Abdul Gani mengatakan, pihaknya siap sukseskan pendaftaran di jaminan Kesehatan BPJS. Namun untuk desanya, baru akan register di triwulan 3. Ia berharap, potongan siltap untuk jaminan kesehatan perangkat desa itu, berbanding lurus dengan layanan kesehatan kelas 1. "Kalau desa saya akan masuk di triwulan III ADD, karena yang sekarang belum masuk. Intinya, kita dukung, asalkan potongan itu berbanding lurus dengan layanan kesehatan yang baik bagi kades dan perangkat desa kedepan, " Ujarnya. (Rd)
Posting Komentar