Hasil Perhitungan Resmi KPU pada Pilkada Serentak 2020 Bisa Dicek di Sini
Pemilihan kepala daerah (Pilkada) Serentak 2020 digelar hari ini 9 Desember 2020. Hingga sore hari ini, sejumlah lembaga survei telah merilis hasil perhitungan suara cepat atau quick count.
Bahkan, sejumlah pasangan calon telah dipastikan menang melalui hasil quick count. Sementara itu, penyelenggara pemilu yakni Komisi Pemilihan Umum (KPU) secara transparan membuka perhitungan nyata atau real count yang bisa dilihat secara langsung oleh masyarakat.
Untuk real count ini, KPU membukanya di link berikut ini: https://pilkada2020.kpu.go.id/#/pkwkp
Anda yang sudah membuka link berikut, nanti akan sampai pada halaman pencarian daerah.
Selanjutnya, Anda tinggal memilih lokasi mana yang hendak Anda lihat perolehan perhitungan surat suara.
Seperti diketahui, total daerah yang akan melaksanakan pemilihan kepala daerah serentak tahun 2020 sebanyak 270 daerah dengan rincian 9 provinsi, 224 kabupaten, dan 37 kota,dikutip dari PRFMnews
Berikut ini adalah daftar daerah yang melaksanakan pemilihan umum kepala daerah dan wakil kepala daerah serentak pada tahun 2020.***