Corona RI 20 Desember: Berikut Datanya
Kementerian Kesehatan mengumumkan penambahan kasus virus corona di Indonesia hari ini, Minggu (20/12). Dalam sehari, terjadi penambahan kasus positif sebanyak 6.982 orang.
Dengan tambahan itu, kini jumlah kasus positif corona di Indonesia mencapai 664.930 orang.
Sementara pasien sembuh hari ini bertambah 5.551 orang. Maka, 541.811 orang kini sudah sembuh dari corona.
Sedangkan pasien positif COVID-19 yang meninggal dunia dilaporkan bertambah 221 orang. Sejauh ini, korban meninggal mencapai 19.880 jiwa.
Jumlah suspek yang dipantau hari ini sebanyak 66.702 orang. Sementara 48.134 spesimen berhasil diperiksa dalam 24 jam terakhir.
Untuk mencegah lonjakan corona di akhir tahun, pemerintah telah mengeluarkan Surat Edaran Nomor 3 Tahun 2020 tentang Protokol Kesehatan Perjalanan Orang Selama Libur Natal dan Tahun Baru 2021.
SE tersebut berlaku sejak 19 Desember 2020 hingga 8 Januari 2021, untuk mengendalikan penyebaran virus corona usai libur panjang.
Ada sejumlah ketentuan yang wajib dipatuhi pelaku perjalanan selain menerapkan 3M (mencuci tangan, menjaga jarak, memakai masker). Salah satunya soal aturan menjalani tes corona berbasis PCR dan rapid antigen yang menjadi syarat bepergian.***