Puluhan Artis Ibu Kota Turun Tangan, Serukan Warga Karawang Pilih Nomor 1 di Pilkada
November 02, 2020
Calon Wakil Bupati Karawang Nomor urut 1 adalah artis sinetron. Dimana koleganya sesama artis yang sama-sama populer, berjibaku saling membantu mensukseskan lawan mainnya di sinetron, band maupun hobynya untuk mendukung Adly Fairuz di Pilkada Karawang 9 Desember.
Nampak, beranda jejaring sosial mulai Facebook, Instagram, Twitter hingga Whatsahap para politisi dan pendukung Paslon Yessy - Adly, "rame-rame" mengunggah ajakan para artis sinetron untuk datang ke TPS pada 9 Desember mendatang dan menyerukan agar warga Karawang bisa memilih Paslon Nomor urut 1 Yessy - Adly.
Beberapa artis kenamaan yang mewarnai media sosial atas dukungan terhadap Adly Fairus tersebut antara lain, Ari Untung dan Istrinya Fernita Ari, Wuri Wulandari, Daus Separo, Gracia Indri, Tiwi T2, Verlita Evelyn, Pepi dan Host kenamaan Indra Bekti. (Rd)