Sri Rahayu Menjalankan Reses di Kabupaten Karawang

Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Sri Rahayu Agustina Suroto menjalankan reses III untuk masa sidang tahun 2019/2020.(5/7/2020).
Sri menjalankan reses diantaranya di Kecamatan Telukjambe Barat,Kutawaluya dan Pedes.Ketiga lokasi tersebut berada di Kabupaten Karawang.
Karena masih dalam kondisi Pandemi Covid-19,menurut Sri,kegiatan reses saat ini berbeda dari sebelumnya."Kita harus menjaga jarak dan membatasi peserta yang hadir serta mendepankan penerapan protokol kesehatan".
“Kita harus menjalankan protokol kesehatan.Maka reses kali ini hanya dihadiri 5 orang peserta. Karena mencegah penyebaran virus Covid-19,” jelas legislator dari DPRD Jabar asal Fraksi Golkar ini.
Sebelumnya,Sri Rahayu sudah menjalankan kegiatan reses di beberapa titik lokasi di Karawang.
Selain menemui Suhaedah (65) salah satu warga Desa Kutagandok, Kecamatan Kutawaluya yang sedang sakit dan memberikan bantuan berupa kursi roda, Sri Rahayu pun dalam resesnya mendatangi SDN Randumulya III di Kecamatan Pedes .
Sri memberikan
bantuan alat cuci tangan
Sri banyak menyerap berbagai aspirasi masyarakat dilokasi reses yang dijalaninya, antara lain tentang keluhan Bantuan Sosial (Bansos) Provinsi Jawa Barat yang tidak merata dan kerap ditemui double data,juga banyaknya banguan gedung sekolah yang rusak parah,termasuk fasum dan fasos yang masih kurang memadai di Kabupaten Karawang.***kk