no fucking license
Bookmark

Keren..... Wanita Tani Rawagempol Wetan Penerima Program Pekarangan Lestari

Dinas Pangan Kabupaten Karawang segera gulirkan bantuan Rp50 juta bagi Kelompok Wanita Tani (KWT) Desa Rawagempol Wetan Kecamatan Cilamaya Wetan. Program yang dinamai Pekarangan Pangan Lestari (P2L) itu, merupakan turunan dari aspirasi DPR RI bagi desa-desa yang di tunjuk untuk pengembangan pertanian pangan pekarangan ditengah wabah covid-19.

Kades Rawagempol Wetan H Udin Abdul Gani mengatakan, Merebaknya pandemi Covid-19 yang terjadi saat ini, tidak hanya membawa masalah kesehatan masyarakat, tetapi juga berimplikasi luas, seperti kelancaran distribusi pangan, terbatasnya akses fisik dan ekonomi terhadap pangan, dan lainnya yang dapat menganggu ketahanan pangan individu, keluarga maupun nasional. Ia sempat meminta program kepada DPR RI Dedi Mulyadi bagi desanya, wal hasil staffnya kontak dan menyiapkan diri, karena Desanya menjadi salah satu penerima program P2L dari Dinas Pangan. Program ini, kabarnya untuk memenuhi pangan keluarga lewat pemanfaatan lahan yang ada sehingga benar-benar di rasakan masyarakat. "Nanti bantuannya turun langsung ke KWT, untuk realiasinya masih menunggu, " Katanya.

Udin menambahkan, P2L dikembangkan dengan tujuan meningkatkan ketersediaan, akses dan pemanfaatan pangan bagi keluarga. Melalui P2L diharapkan bisa dihasilkan pangan beragam, bergizi seimbang dan aman, sekaligus untuk peningkatan pendapatan keluarga. "Dinas Pangan sudah berkoordinasi dengannya dan cheking langsung lokasi rumah pekarangan dan irigasinya, " Pungkasnya. (Rd)
Close x